Pengertian Software Komputer Atau Perangkat Lunak

Dalam era teknologi seperti sekarang, semua orang pasti sudah mempunyai gadget terutama komputer. Kalo berbicara tentang komputer yang pasti terlintas di pikiran kita yaitu tentang kecanggihannya entah itu software maupun hardwarenya. Bagi yang belum tahu, disini akan sedikit di jelaskan pengertian software atau perangkat lunak pada komputer.

Dilihat dari sifatnya sudah pasti beda antara software dengan hardware. Jika hardware dapat di lihat secara fisik dan di sentuh maka berbeda dengan software atau perangkat lunak yang hanya bisa di operasikan.

Software merupakan kumpulan data elektronik yang berupa program atau intruksi yang berfungsi memberikan perintah untuk menjalankan sesuatu di dalam komputer. Software menjadi bagian yang penting dalam melakukan pekerjaan di komputer. Sudah banyak software yang beredar, baik yang gratis maupun berbayar. Perlu di ketahui juga berdasarkan cara distribusinya di bagi dalam beberapa jenis software, diantaranya :

1. Freeware
Software jenis ini bisa kita dapatkan secara gratis dan bisa di gunakan tanpa jangka waktu yang di batasi. Biarpun bebas dan gratis, para pengembang juga membuat peraturan atas penggunaan software mereka.

2. Shareware
Shareware juga bebas dan gratis namun penggunaannya di batasi dalam jangka waktu tertentu. Software jenis ini di bagikan dalam rangka promosi.

3. Propietary Software
Berbeda dengan freeware dan shareware. Software ini harus berbayar untuk mendapatkannya. Seperti beberapa aplikasi di Appstore milik Apple.

4. Open Source
Software jenis ini juga bebas dan gratis. Bahkan kalian juga bebas untuk mengubah fasilatasnya dan juga bebas menyebarluas software yang sudah kita ubah ini. Salah satu contohnya yaitu OS Linux.

Untuk bisa menggunakan software yang kita dapatkan, hal harus dilakukan adalah installasi software tersebut. Bagi yang tidak biasa melakukannya atau bingung, kalian hanya tinggal mengikuti petunjuk yang di berikan ketika pertama installasi. Itulah sedikit penjelasan tentang Pengertian Software Komputer Atau Perangkat Lunak. Semoga menambah pengetahuan dan wawasan kalian.

0 Response to "Pengertian Software Komputer Atau Perangkat Lunak"